Pages

November 7, 2020

November Journaling Prompts 07 - Natalan

How did your family spend Christmas day when you were little?

Bulan Desember adalah bulan keriaan dan penuh perayaan untuk saya. Salah satunya tentu saat Natal.

Waktu kecil dulu saya akan membantu ibu saya membuat kue kering. Saat itu belum banyak yang memberikan jasa menjual kue kering, atau menurut orang tua saya harganya terhitung mahal dibandingkan membuat sendiri. "Membantu" tentu jadi perspektif saya. Sedangkan ibu saya punya perspektif kalau sebenarnya saya "mengganggu". Mungkin waktu masih awal-awal iya ya... mengganggu.... Saat bertambah besar saya tentu jadi membantu...bisa membuat pola, mengoleskan kuning telur, juga membantu menghabiskan kuenya tentu saja.

Ibu saya akan membuat sendiri isian nastar. Beliau akan membeli nanas, memarut, lalu menambah gula dan memasaknya sampai airnya berkurang. Kue nastarnya potongan besar! Bukan yang bulat kecil-kecil sekali hap habis. Tapi yang bisa digigit setengah untuk mencoba dan menerima kejutan, lalu menghabiskan setengah lagi untuk memahami keenakannya dengan lebih mendalam.

Saat perayaan Natal di gereja saya akan tampil ke depan bergiliran dengan anak lainnya untuk melakukan pembacaan ayat bergantian. Jadi semacam pertunjukan loh itu. Semua berlomba-lomba menghapal ayat lalu membacakannya keras-keras di depan jemaat.

Pulang dari gereja akan ada tetangga-tetangga yang datang. Bergantian. Sibuk membuat minum, memotong agar/puding, menyajikan piring kecil untuk makan kacang goreng, dan yang pasti... menghabiskan kue kering yang selalu ditentang habis oleh ibu saya agar kuenya masih bisa ada sampai tahun baru nanti.

Kalau sudah tahun baru... aman deh menghabiskan semua kue kering-nya. 

No comments: